Cara membuat nomor halaman otomatis pada ms word dengan mudah

pixabay

Bagaimana cara membuat nomor halaman pada ms word? 

Pertanyaan semacam ini sering muncul khusunya bagi sebagian orang yang baru menggunakan aplikasi ini, membuat halaman pada dokumen mungkin tampak sedikit membingungkan.

Dalam membuat nomor halaman pada ms word sebenarnya sangat mudah, bahkan kamu dapat membuatnya secara otomatis dengan memanfaatkan fitur numbering yang ada pada ms word.

Pembuatan nomor halaman penting untuk diperhatikan karena hal tersebut dapat membantu pembaca dalam mengikuti urutan halaman dan menemukan informasi yang dicari dengan lebih mudah.

Pada artikel kali ini kita akan membahas cara membuat nomor halaman  otomatis pada Microsoft Word secara rinci.

Membuat Nomor Halaman 

1. Buka dokumen

Langakah pertama buka dokumen yang ingin kamu tambahkan halaman. Pastikan sedang berada di mode "Print Layout" agar dapat melihat tampilan dokumen dengan halaman.

2. Klik insert pada ribbon bar

Langkah selanjutnya adalah klik "Insert" pada Ribbon Bar yang berada di bagian atas jendela ms word. Pilihan ini akan membuka beberapa opsi yang tersedia pada Ribbon Bar.

3. Klik page number

Setelah itu akan muncul menu "Insert", pilih "Page Number". Ini akan membuka beberapa pilihan yang tersedia untuk menambahkan nomor halaman ke dokumen.

makincerdik

4. Pilih lokasi untuk nomor halaman

Setelah memilih "Page Number", pilih opsi lokasi di mana kamu ingin menambahkan nomor halaman, seperti pada bagian atas atau bawah halaman. ms word menyediakan beberapa pilihan opsi lokasi yang dapat Anda pilih.

5. Pilih format nomor halaman

Kamu dapat memilih format untuk nomor halaman, seperti nomor halaman romawi atau angka biasa. kamu juga dapat memilih apakah nomor halaman akan dimulai dari halaman tertentu atau dari halaman pertama dokumen.

6. Klik "OK"

Kemudian setelah kamu selesai menyesuaikan pengaturan nomor halaman, klik "OK". Maka nomor halaman akan muncul pada halaman yang kamu tentukan.

Membuat nomor halaman yang berbeda

Jika kamu ingin membuat nomor halaman yang berbeda, semisal nomor halaman cover yang berbeda dengan isi dokumen, hal itu mudah untuk dilakukan kamu cuma harus melakukan sedikit penyesuaian pada langkah diatas.

Berikut cara membuat nomor halaman yang berbeda pada ms word :

1. Buka dokumen

Langkah pertama yaitu buka dokumen yang ingin kamu tambahkan nomor halaman dan pastikan dokumen yang dibuka berada pada mode print layout.

2. Pisahkan halaman

Selanjutnya adalah memisahkan halaman, langkah ini merupakan langkah terpenting dalam membuat nomor halaman yang berbeda.

Pisahkan halaman dengan memasukkan jeda pada dokumen. Caranya, letakkan kursor di akhir halaman sebelumnya dan pilih "Layout" pada ribbon bar. 

makinceridik

Kemudian, pilih "Breaks" dan pastikan kamu memilih jenis page break "next page" agar page terbagi menjadi dua section untuk membuat nomor halaman yang berbeda.

3. Membuat nomor halaman

Setelah kamu memisahkan page menjadi dua section kamu dapat membuat nomor halaman yang berbeda pada tiap section tersebut. Kamu cukup mengikuti langkah-langah membuat nomor halaman yang dibahas sebelumnya dengan sedikit penyesuaian.

4. Penyesuaian

Penting untuk dingat dalam membuat nomor halaman yang berbada, pastikan kamu meletakan kursor pada section pertama saat membuat nomor halaman dan meletakanya pada section kedua saat ingin membuat nomor halaman yang berbeda.

Nah, Saat kamu membuat halaman yang berbeda pada section dua, pastikan pada langkah "Pilih format nomor halaman" kamu mengganti number format dan mengganti page numbering dari "continue from previous section" ke "start at" untuk memulai nomor baru pada section dua.

Itulah cara mudah untuk membuat halaman pada Microsoft Word. Dengan menambahkan nomor halaman pada dokumen, Kamu dapat membantu pembaca dalam mengikuti isi dokumen dan membuat dokumen terlihat lebih profesional. Selamat mencoba :)


Posting Komentar